Welcome

WELCOME TO MY BLOG
"Jadilah diri sendiri apa adanya"

Rabu, 16 Januari 2013

Lingkungan Sosial di Sekitar Saya


Sebagai manusia yang dikategorikan sebagai makhluk sosial tidak mungkin bisa hidup sendiri (tanpa bantuan orang lain) pasti kita membutuhkan bantuan orang lain. Baik dirumah , kampus, maupun  pergaulan pasti kita semua membutuhkan yang namanya bersosialisasi. Sosialisasi itu terjadi karena adanya :
1. persamaan hobi
2. organisasi/sosialisasi
3. mencari jodoh
4. mengisi waktu luang
5. menambah wawasan
6. menambah uang
7. menaambah teman
                Selanjutnya disini saya akan menceritakan tentang interaksi sosial yang ada disekitar saya.  Pertama saya akan menceritakan keadaan lingkungan sosial di sekitar rumah saya.  Saya tinggal di Bogor tepatnya di Kp.Pasir Ipis. Alhamdulillah lingkungan disekitar rumah saya semua tetangga berinteraksi dengan baik. Kekeluargaan dilingkungan sekitar rumah saya sangat dijungjung tinggi jika ada salah seorang tetangga yang membutuhkan maka banyak diantara mereka yang sukarela untuk membantu walaupun keadaan di lingkungan saya seperti di kompleks tetapi warganya tidak seperti kompleks pada umumnya yang warganya individualis tetapi mereka masih peduli terhadap lingkungan dan sosialisasi antar warga seperti: gotong-royong, siskampling ,dll masih sering dilakukan oleh para warga.
                Kemudian kondisi lingkungan sosial di kampus. Saya kuliah di Universitas Gunadarma jurusan Sistem Informasi kelas 1ka04. Lingkungan di kampus saya sosialisasi sangat dijungjung tinggi walaupun dengan kakak tingkat kelas tidak ada SENIORITAS dilingkungan kampus aya. Sesama mahasiswa jika membutuhkan informasi pasti ada mahasiswa lain yang membantu baik melalui langsung maupun media elektronik yang sekarang mulai banyak digunakan. Selain itu hubungan di dalam kelas pun kondusif antarsiswa. Sosialisasi diantara kami pun terjaga kami selalu menjaga kekompakan kelas agar dosen yang mengajar betah dan tidak bĂȘte jika mengajar di kelas.
foto kelas 1ka04

                Dan yang terakhir saya akan menceritakan lingkungan social dalam pergaulan. Saya akan menceritakan salah satu komunitas yang saya ikuti yaitu BOGOR BUS LOVER’S. di komunitas ini kami bergabung karena persamaan hobi yang sesama penyuka Bus. Sosialisasi kami pun seputar hobi kami yaitu tentang Bis baik Perusahaan otobus yang baru keluar sampai perkembangan tekhnologi yang digunakan dalam bis bahkan dari hobi itu bisa terbuka jalan untuk bisnis sesama penyuka bis.


Picture diatas document by BBL and Buser BBS serta radar bogor

                Jadi intinya interaksi sosial baik dilingkungan rumah, kampus, dan pergaulan sangat penting bagi kita sebagai manusia untuk melanjutkan kehidupan. Kita pun harus pintar untuk memilih pergaulan jangan sampai kita salah jalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar